Sabtu, 04 September 2021

MENCOBA BERUBAH



Sudah kenal Jack Ma?. Pasti banyak yang sudah mengetahui siapa Jack Ma. Pengusaha, Penulis, Motivator dan Pemain film. Tapi dunia lebih mengenal Jack Ma sebagai miliarder dari Tiongkok sebagai pemilik (Owner) Alibaba.

Mengapa Jack Ma begitu sukses dalam usahanya. Jawabannya karena dia mau berubah dan belajar dari semua kesalahan. Seperti apa yang dia katakan “Sekali dalam hidupmu, cobalah bekerja keras dalam sesuatu hal. Cobalah berubah. Tak ada hal buruk yang bisa terjadi”.

Sukses Jack Ma bukan belajar dari keberhasilan orang lain kemudian meniru. Tapi justru dia belajar dari kesalahan orang kemudian mempelajari dan berusaha menghindari kesalahan yang serupa.

Dengan murah hati Jack Ma membuka rahasia sukses Alibaba dalam bukunya “Seribu Satu Kesalahan Alibaba”. Kesalahan itu pengalaman yang pahit namun memberi manfaat untuk perbaikan di masa yang akan datang. Kesalahan bukan untuk segera dilupakan, tapi dipelajari dan dijadikan pengetahuan yang berguna.

Sejauh mana kita telah berusaha berubah dan mengambil pelajaran dari sebuah kesalahan. Bila kita belum berusaha berubah, maka bersiaplah untuk selalu masuk dalam kesalahan-kesalahan yang terulang.

 

Nasionalisme Lapangan Hijau

  Kalau bicara tentang sepak bola, masyarakat Indonesia jagonya. Meski cabang olah raga sepak bola belum menorehkan prestasi di level duni...