Kamis, 12 Oktober 2023

Mulai dari yang Kecil

 



Rapikan tempat tidurmu sebelum engkau pergi beraktivitas. Seorang motivator menyarankan agar kita melakukan hal kecil yang bisa kita kerjakan sebelum berangkat kerja. Banyak hal-hal kecil yang sebenarnya bisa kita lakukan di rumah, misalnya merapikan kamar tidur, menyapu, mencuci piring atau membersihkan rumah.

Apa pentingnya melakukan hal-hal “remeh” yang biasanya menjadi urusan ibu rumah tangga. Ternyata kita selama ini memiliki persepsi yang keliru dengan urusan-urusan ringan dan kecil dalam rumah kita. Kebanyakan kaum laki-laki enggan melakukan pekerjaan tersebut karena merasa semua itu bukan hal penting.

Merapikan tempat tidur atau mencuci piring tak akan mampu merubah dunia. Tapi dengan menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan kecil itu kita telah memulai hari dengan sesuatu yang bermanfaat dan membuat orang di sekitar kita hatinya gembira. Selanjutnya kita memiliki kesiapan untuk melakukan pekerjaan yang lebih besar.

Ada kesenangan dan kepuasan batin setiap kali kita mampu merampungkan suatu pekerjaan. Ini adalah energi positif yang akan menjadi tambahan semangat untuk melalui hari yang penuh dengan segala kesibukan.

Sebaik-baik urusan adalah yang selesai dan sempurna dikerjakan. Jadi jangan menganggap remeh pekerjaan kecil yang mudah untuk dilakukan karena ia adalah pintu gerbang dari hal besar yang mesti kita kerjakan. Bagaimana mungkin bisa menuntaskan urusan yang besar bila hal yang kecil tidak bisa diselesaikan.

 

 

Nasionalisme Lapangan Hijau

  Kalau bicara tentang sepak bola, masyarakat Indonesia jagonya. Meski cabang olah raga sepak bola belum menorehkan prestasi di level duni...